Sabtu, 25 Agustus 2012

Hasil dan Video Juventus 2-0 Parma (Serie A) 26 Agustus 2012

Berita Untuk Hasil dan Video Juventus 2-0 Parma, pada Liga Italia Serie A - Hasil Pertandingan Juventus VS Parma, Hasil Skor Akhir Pertandingan Juventus VS Parma, Pada laga perdana Serie A di Stadion Juventus Arena, Minggu (26/8/2012) dini hari WIB.
Juventus 2-0 Parma, Serie A (26/8/2012)
Parma menyengat pertahanan "I Bianconeri" dengan tembakan Dorlan Pabon pada menit ke-16, tetapi bola dimentahkan Marco Storari.

Juventus mendapatkan hadiah penalti karena pelanggaran kiper Antonio Mirante kepada Stephan Lichsteiner, pada menit ke-32. Arturo Vidal dipercaya melakukan eksekusi, tetapi tembakannya dimentahkan Mirante.

Beberapa saat kemudian, Mirko Vucinic hampir mencetak gol. Namun, tembakan yang dilepaskan dari jarak dekat itu membentur mistar gawang Parma.

Pada menit ke-53, Juventus membuka selisih. Kwadwo Asamoah melewati bek kanan Parma, Aleandro Rosi dan mengirimkan umpan datar dan Stephan Lichsteiner yang merangsek cepat dari sayap kanan menuju mulut gawang berhasil mengkonversi umpan Asamoah. 1-0 untuk Juventus.

Berselang empat menit, Juventus menambah keunggulan lewat tendangan bebas Andrea Pirlo. Tendangan bebas diberikan wasit karena pelanggaran kapten Parma, Alessandro Lucarelli kepada Arturo Vidal di dekat kotak penalti Parma.
Wasit Romeo sempat tidak mengesahkan gol itu, karena menilai Mirante berhasil menghentikan bola di luar garis gawang. Namun, keputusannya berubah setelah berdiskusi dengan asisten wasit yang mengawasi gawang Parma.

Pada menit ke-65 Parma lewat Jonathan Biabiany menguji refleks kiper Juventus, Marco Storari. Bola hasil sepakan kerasnya dari luar kotak penalti tepat mengarah ke gawang "Si Nyonya Tua" dan kembali, mistar gawang menggagalkan usaha Parma memperkecil ketinggalan.

Pada menit ke-69, Sebastian Giovinco yang dipinjamkan ke Parma musim lalu, hampir menambah keunggulan Juventus. Gerakan tanpa bolanya mengecoh bek kanan Parma Aleandro Rosi. Dia berlari ke mulut gawang Parma dan dengan tendangan first time, ia membelokkan bola kiriman Lichsteiner ke arah gawang, tetapi meleset.
Pada menit ke-87, Sotiris Ninis melepaskan tembakan jarak jauh, tetapi diblok Storari. Massimo Gobbi menjangkau bola liar dan menembakkannya kembali, tetapi tak mengarah tepat sasaran.

Selama pertandingan Juventus menguasai permainan sebanyak 62 dan melepaskan enam tembakan akurat. Adapun Parma menciptakan lima peluang emas.
Dengan Demikian Juventus memenangi laga perdana Serie A musim 2012-2013 dengan skor 2-0, yaitu  atas Parma di Stadion Juventus Arena, Minggu (26/8/2012) dini hari WIB. Gol diciptakan Stephan Lichsteiner dan Andrea Pirlo.
Berikut Cuplikan Video Gol, Full Highlights Juventus 2-0 Parma, Serie A (26/8/2012) :

Susunan pemain
Juventus (3-5-2): Storari; Barzagli, Marrone, Bonucci; Licthsteiner (Simon Padoin 78), Vidal, Pirlo, Marchisio, Asamoah; Giovinco, Vucinic (Alessandro Matri 79)

Parma (3-5-2): Mirante; Zaccardo, Paletta, Lucarelli; Rosi (Grazioano Pelle 81), Acquah (Sotiris Ninis 57), Valdes, Parolo, Gobbi; Pabon (Ishak Belfodil 57), Biabiany

www.bola.kompas.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar