Jumat, 07 September 2012

Hasil dan Video Italia vs Bulgaria (2-2), 8 September 2012

Italia
Hasil dan Video Italia vs Bulgaria (2-2) Kualifikasi Piala Dunia 2014 - Hasil Pertandingan Italia vs Bulgaria. Cuplikan Video Gol Italia vs Bulgaria - Sempat unggul 2-1, Italia akhirnya ditahan bulgaria 2-2 pada kualifikasi Piala Dunia 2014 Grup B, Jumat atau Sabtu (8/9/2012) dini hari WIB.

Tak mudah bagi Italia untuk melawan Bulgaria yang tampil di kandang sendiri. Meski mencoba menyerang, Bulgaria memberi perlawanan ketat.

Bahkan, beberapa kali serangan Bularia membahayakan gawang Italia. Beruntung, kiper Gianluigi Buffon tampil cemerlang dan beberapa kali mampu menyelamatkan gawangnya.

Namun, pada menit ke-30 Bulgaria unggul lebih dulu lewat Stanislav Manolev. Berawal dari lemparan ke dalam, Bulgaria terus menekan. Manolev yang mendapat bola di depan gawang, dengan baik menaklukkan kiper Gianluigi Buffon.

Italia mencoba bangkit. Serangan demi serangan dilancarkan. Hasilnya, pada menit ke-37, serangan Italia bisa diselesaikan pablo Osvaldo menjadi gol lewat kaki kirinya.

Gol itu membuat Italia semakin bersemangat. Mereka terus menekan. Tiga menit kemudian, Osvaldo kembali membobol gawang Bulgaria. Kali ini dia menyundul bola silang yang dilepaskan Emanuele Giaccherini. italia pun sementara unggul 2-1 sampai babak pertama berakhir.

Di babak kedua, Italia sebenarnya masih dominan. Namun, mereka lengah. Pada menit ke-66, Bulgaria berhasil menyamakan kedudukan lewat gol Georgi Milanov, setelah memotong umpan silang Ilijan Micanski.

Italia mencoba bangkit. Namun, Bulgaria terus memberikan perlawanan ketat. Bahkan, semangat tuan rumah seolah bertambah setelah sukses menyamakan kedudukan. tak ada gol lagi dan pertandingan pun berakhir imbang 2-2.

Cuplikan Video Gol, Full Highlights Pertandingan
Susunan Pemain
Bulgaria:
13-Nikolay Mihaylov, 5-Nikolay Bodurov, 6-Iordan Minev, 14-Veselin Minev, 15-Ivan Ivanov, 2-Stanislav Manolev, 17-Georgi Milanov, 18-Vladimir Gadzhev (8-Georgi Sarmov 79), 21-Svetoslav Dyakov, 23-Emil Gargorov (19-Ilijan Micanski 62), 9-Ivelin Popov (10-Aleksandar Tonev 81)

Italia: 1-Gianluigi Buffon, 2-Christian Maggio, 6-Angelo Ogbonna (3-Federico Peluso 68), 15-Andrea Barzagli, 19-Leonardo Bonucci, 8-Claudio Marchisio, 11-Emanuele Giaccherini (22-Alessandro Diamanti 64), 16 -Daniele De Rossi, 21-Andrea Pirlo, 9-Pablo Daniel Osvaldo, 10-Sebastian Giovinco (20-Mattia Destro 73)

www.bola.kompas.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar